Barriers to Communication Principal Teachers and Parents in Realizing Character Education

  • Syamsul Bahri STKIP NASIONAL Padang Pariaman
  • Sepni Wita STKIP NASIONAL Padang Pariaman
  • Ernita Arif Universitas Andalas

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hambatan komunikasi komunikasi kepala sekolah dan guru dengan orang tua untuk mewujudkan pendidikan karakter, didesain sebagai penelitian kualitatif. Penelitian dilakukan di lembaga pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Gunung Pangilun Kota Padang. Informan penelitian adalah pimpinan lembaga pendidikan, Guru dan Orang Tua Siswa. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan observasi. Data yang terkumpul dianalisis model interaktif milik Miles dan Huberman, dimana aktivitas dalam analisis data kualitatif dilakukan secara interaktif dan berlangsung secara terus-menerus sampai tuntas, sehingga datanya jenuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah dan orang tua melakukan komunikasi dengan orang tua melalui rapat, pengambilan raport, buku penghubung dan media sosial. Hambatan yang dihadapi oleh kepala sekolah dan guru dalam berkomunikasi dengan orang tua adalah pada umumnya orang tua sibuk sehingga tidak semua orang tua dapat terlibat dalam rapat dan pertemuan lainnya. Media yang digunakan seperti buku penghubung belum dioptimalkan dalam penerapan pendidikan karakter

Keywords: Kompetensi komunikasi, lembaga pendidikan, pendidikan karakter

Downloads

Download data is not yet available.

References

Effendy, Onong Uchjana. 1989. Kamus Komunikasi. Mandar Jaya: Bandung

Iriantara, Yosal dan Syaripudin, Usep. 2013. Komunikasi Pendidikan. Simbiosa. Rekatama Media: Bandung.

Mariyana, Rita. 2009. Pengelolaan Lingkungan Belajar. Bandung: UPI

Moleong, Lexy J. 2010. Metode Penelitian Kualitatif edisi revisi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Sugiyono, 2008. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta

Kriyantono, Rahmat. 2010. Teknik Praktis Riset Komunikasi. Jakarta: Kencana Prenada Media Group
Yusuf SH. 2010. Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.
Published
2019-10-01
Section
Articles
Abstract viewed = 227 times
PDF downloaded = 2761 times