PENGENDALI ALAT PEMBERI MAKAN IKAN HIAS SECARA OTOMATIS DENGAN ARDUINO UNO ATMEGA328

  • Ahmad Ulil Albab Program Studi Teknik Informatika, STMIK Cikarang
  • Ervi Nurafliyan Susanti Universitas Budi Luhur
  • Suharyanti Suharyanti Universitas Budi Luhur

Abstract

Hobi memelihara ikan hias saat ini banyak diminati oleh masyarakat, namun bagi sebagian masyarakat penghobi ikan hias yang memiliki tingkat kesibukan yang cukup akan merasa kesulitan ketika akan meninggalkan ikan peliharaannya dalam waktu yang cukup lama, karena pemenuhan kebutuhan ikan terutama pada pemberian pakan akan sedikit terganggu. Penelitian ini membahas tentang perancangan sebuah alat yang dapat memberi makan ikan hias jenis pakan pellet secara otomatis berdasarkan deteksi sensor jarak yaitu sensor ultrasonik sebagai pemantau level pakan dan dilanjutkan ke mikrokontroler Arduino uno Atmega328 yang merupakan pengendali utama dari alat ini. Hasil dari proses ini adalah putaran motor servo sesuai jadwal, servo yang dihubungkan dengan baling-baling berfungsi sebagai pembuka pakan, yang diikuti dengan pengiriman pesan pemberitahuan oleh modem GSM serial pada saat sensor mendeteksi level pakan dalam keaadaan kosong.

Keywords: GSM serial, servo, ultrasonik, mikrokontroler arduino uno ATMEGA328

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2016-12-01
Section
Articles
Abstract viewed = 205 times
PDF downloaded = 483 times