Implementasi Model Project Based Learning Pada Hasil Belajar

  • Tria Lestari Universitas Muhammadiyah Cirebon
  • Andi Ali Kisai Universitas Muhammadiyah Cirebon
  • Nurkholis Universitas Muhammadiyah Cirebon

Abstract

Permasalahan yang melatarbelakangi penenlitian ini adalah rendahnya hasil belajar peserta didik di SDN 17 Kuningan. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai rata-rata yang dicapai peserta didik berdasarkan nilai ulangan harianĀ  mencapai 63,4. Peserta didik yang tuntas belajar (mencapai KKM) terdapat 6 peserta didik (20,69%), sedangkan peserta didik yang tidak tuntas belajar (dibawah KKM) 23 peserta didik (79,31%). Metode penelitian dalam penelitian tindakan kelas dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan II siklus yang terdiri dari siklus I dan Siklus II. Setiap siklus terdiri dari kegiatan perencanaan, pelaksanaan, dan refleksi. Subjek penelitian ini yaitu peserta didik kelas VIB SD Negeri 17 Kuningan yang berjumlah 29 peserta didik. Hasi penelitian menunjukan adanya peningkatan hasil belajar siswa sebelumĀ  dan setelah dilakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Hasil belajar siswa yang mengalami peningkatan pada setiap siklus merupakan bukti keberhasilan penerapan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) pada proses pembelajaran. Berdasarkan hasil belajar peserta didik setiap siklus mengalami peningkatan. Nilai rata-rata hasil ulangan harian peserta didik diperoleh 63,4 dengan jumlah 6 peserta didik (20,69%) tuntas belajar. Nilai rata-rata hasil belajar Siklus I diperoleh 76,2 dengan jumlah 18 peserta didik (62,06%) tuntas belajar, dan nilai rata- rata pada siklus II diperoleh 88,45 dengan jumlah 27 siswa (93,1%) tuntas belajar. Kesimpulannya maka pembelajaran IPA dengan menerapkan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Saran utamanya kepada guru agar lebih meningkatkan wawasan tentang model pembelajaran yang inovatif sehingga dalam pembelajaran menjadi tidak monoton.

Keywords: Project Based Learning, Learning Outcomes, Science

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aliyyah, R. R., Amini, A., Subasman, I., Herawati, E., & Febiantina, S. (2021). Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPA melalui Penggunaan Media Video Pembelajaran. Jurnal Sosial Humaniora, 12(1), 54-72.

Bytyqi, B. (2021). Project Based Learning: a Teaching Approach Where Learning Comes Alive. The Journal of Teaching English For Specific and Academic Purposes, 9(4), 775-777.

Fahrezi, I., Taufiq, M., Akhwani, & Nafia'ah. (2020). Meta-Analisis Pengaruh Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Pendidikan Profesi Guru, 3(3), 408-416.

Faiz, A., Putra, N., & Nugraha, F. (2022). Memahami Makna Tes, Pengukuran (Measurement), Penilaian (Assesment), dan Evaluasi (Evaluation) dalam Pendidikan. Jurnal Education and Development, 10(3), 492-495.

Handayani, N. (2022). Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournamen untuk Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Biologi Siswa Sekolah Menengah Atas. Jurnal Inovasi Pembelajaran dan Manajemen Pendidikan, 2(01), 57-64.

Kyestiati, S. W., Shodikin, A., Imro'atus, S. N., Kevin, P. N., & Febi, V. B. (2022). Integrative Teaching Material with Project-Based Learning Approach to Improve Elementary School Students' Bilingual Literacy and Numeracy Skills. International Journal of Elementary Education, 6(3), 600-611.

Lubis, A. L., & dkk. (2019). Cooperative-Project Based Learning di SMK Ibnu Sina Batam. Jawa Timur: Qiara Media.

Mukhlisin, A., Salam, R., & Hamkah, M. (2022). Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Penerapan Model Project Based Learning di Sekolah Dasar. Journal of Teacher Proffesional, 3(1), 8-15.

Nichla, S., & Widiyono, A. (2022). Efektifitas Model Pembelajaran Project Based Learning (PjBL) dalam Meningkatkan Minat dan Hasil belajar Siswa di Sekolah Dasar. Journal of Proffesional Elementary Education, 6(2), 56-64.

Pratiwi, I. (2021). IPA untuk Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Medan: UMSU Press.

Rakam, R. (2018). Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dengan Project Based Learning di SMK Negeri 1 Bireun. Jurnal Serambi PTK, 5(2), 1-6.

Roosmalisa, D. M. (2022). Kelebihan dan Kekurangan Project Based Learning Untuk Penguatan Profil Pelajar Pancasila Kurikulum Merdeka. Jurnal UPI Inovasi Kurikulum, 19(2), 213-226.

Sitio, H., Habaean, W. L., Sianipar, H., & Simarmata, G. (2023). Sosialisasi Model Pembelajaran Index Card March Terhadap Hasil Belajar di Sekolah. Jurnal Kabar Masyarakat, 1(1), 8-17.

Sumarni, I. (2020). Penerapan Model Project Based Learning (Pjbl) Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa dalam Mata Pelajaran IPA tentang Sifat-sifat Cahaya di Kelas V A Semester II Bagi Siswa SD Negeri Bantarkemang 1 Tahun Ajaran 2018/2019. Jurnal Teknologi Pendidikan, 9(1), 39-50.

Wedyawati, N., & Yasinta, L. (2019). Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar. Yogyakarta: Deepublish.

Yusikah, I., & Turdjai. (2021). Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Proyek (PjBL) Untuk Meningkatkan Kreativitas Siswa. Jurnal Ilmiah Teknologi Pendidikan, 11(1), 17-25.

Published
2023-09-01
Section
Articles
Abstract viewed = 317 times
PDF (Bahasa Indonesia) downloaded = 236 times